Cara Melihat Subscriber YouTube

Cara Melihat Subscriber YouTube
5/5 - (1 vote)

LABtekno.com – Cara melihat subscriber YouTube perlu diketahui oleh para pembuat konten. Hal ini bertujuan agar dapat mengatasi rasa penasaran siapa saja yang telah men-subscribe channel yang Anda miliki.

Bagi channel yang belum memiliki banyak subscriber, pemiliknya mungkin akan menghargai setiap orang yang mau men-subscribe channel YouTube-nya.

Sebab, memiliki 1000 subscriber merupakan salah satu langkah awal pada sebuah channel yang ingin mengajukan monetisasi atau AdSense YouTube.

Berikut ini beberapa cara melihat subscriber YouTube baik melalui Smartphone maupun PC:

Cara Melihat Subscriber YouTube melalui Smartphone

Mengecek jumlah subscriber YouTube dapat dilakukan secara langsung melalui smartphone. Namun sebelumnya yang harus Anda lakukan adalah memastikan bahwa Anda sudah login ke akun YouTube.

Jika sudah dipastikan, silakan ikuti langkah-langkah berikut:

  • Buka aplikasi browser pada smartphone Anda.
  • Jika Anda pengguna Google Chrome, silakan pilih ikon titik tiga yang berada di pojok kanan atas.
  • Kemudian, pilih dan berikan ceklis pada bagian kotak Situs Desktop.
  • Lalu pada bagian address bar, silakan kunjungi https://www.youtube/subscribers/ 
  • Selanjunya, nanti akan muncul beberapa akun yang menjadi subscriber pada channel YouTube Anda, lengkap dengan keterangan waktu pertama kali mereka mulai melakukan subscribe pada channel Anda.

Cara Melihat Subscriber YouTube melalui PC

Cara melihat subscriber YouTube selanjutnya juga bisa dilakukan melalui PC. Caranya juga tak kalah mudah seperti halnya di smartphone. Malah bisa jadi mengeceknya melalui PC terasa lebih mudah bagi Anda.

Berikut ini cara mengecek jumlah subscriber YouTube melalui PC atau laptop:

  • Buka aplikasi browser yang telah terinstall di perangkat Anda.
  • Kemudian silakan kunjungi alamat berikut: https://www.youtube.com/subscribers/
  • Setelah Anda menekan enter, maka akan ditampilkan daftar subscriber pada akun YouTube Anda, beserta kapan mereka berlangganan pada saluran YouTube yang dimiliki.

Caranya hampir sama, silakan pilih perangkat yang ingin Anda gunakan. Langkah-langkah tersebut terbukti selalu berhasil menampilkan subscriber YouTube pada suatu channel.

Namun jika Anda ingin mengetahui cara lainnya, silakan simak cara berikutnya.

Cara Mengecek Daftar Subscriber melalui YouTube Creator Studio

Jika Anda ingin melakukannya di smartphone, silakan download terlebih dahulu aplikasi YouTube Creator Studio. Apabila Anda ingin mengaksesnya di PC atau laptop, maka berikut ini caranya:

  • Kunjungi situs YouTube terlebih dahulu. 
  • Lakukan login ke akun YouTube Anda
  • Klik ikon dengan garis tiga di bagian pojok
  • Cari dan temukan kolom Lainnya dari YouTube
  • Pilih Creator Studio
  • Klik opsi Komunitas
  • Lalu pilih Subscriber
  • Jika sudah, maka Anda akan melihat jumlah keseluruhan dari total subscriber pada channel Anda di bagian paling atas.
  • Daftar tersebut hanya akan menampilkan subscriber yang memilih membagikan subscriptionnya ke publik.
  • Anda dapat mengurutkan daftar subscriber tersebut dari yang Terbaru maupun Terpopuler, melalui menu drop-down yang terletak pada bagian kanan atas.

Demikian beberapa cara melihat subscriber YouTube. Caranya sangat mudah, kan? Silakan pilih salah satu cara di atas untuk mengecek jumlah pelanggan setia pada saluran YouTube Anda.

Jika Anda ingin mengembangkan saluran tersebut agar semakin dikenal publik, silakan lakukan riset pada kolom Analisis Channel. Di dalamnya Anda akan disuguhkan dengan data tayangan, rasio klik dari tayangan, kota, usia, gender hingga rata-rata durasi tonton.

Hasil dari data tersebut dapat Anda jadikan sebagai referensi konten selanjutnya yang cocok untuk bahan unggahan konten berikutnya.

Achmad Fachrur Rozi

An adaptable and enthusiastic content writer with a strong background in Journalism. Craving for everything about SEO and digital marketing.

Tags:

Share:

Related Post

Leave a Comment