Cara Mengetahui Pemilik Akun Fake Instagram

5/5 - (1 vote)

LABtekno.com – Cobalah beberapa cara mengetahui pemilik akun fake Instagram ini agar tidak penasaran.

Media sosial merupakan media pencitraan seseorang. Tidak semua hal yang ditampilkan adalah nyata. Tujuannya pun beraneka ragam, namun utamanya adalah untuk membangun reputasi, membangun relasi, dan menaikkan pamor.

Terlebih hari ini, nampaknya satu orang bisa memiliki lebih dari 3 akun yang berbeda. Akun utamanya untuk tujuan di atas, akun keduanya untuk berinteraksi lebih bebas dan akun ketiga dan seterusnya biasanya untuk menampilkan sifat sesungguhnya si pemilik akun.

Akun fake (ketiga dan seterusnya) inilah yang biasa dipakai secara anonim untuk memata-matai akun orang lain, menebar kebencian, fitnah, hingga teror

Akun fake yang sengaja dibuat anonim memang sering kali dianggap sulit untuk dilacak siapa pemiliknya. Tenang, kami bisikkan cara yang mudah. Ada beberapa cara mengetahui pemilik akun fake Instagram yang wajib dicoba, berikut penjelasannya:

Mengetahui Pemilik Akun Fake Melalui Profil

Pertama, cara mengetahui pemilik akun fake Instagram bisa dilakukan melalui profil akun tersebut, dengan catatan tidak di-private. Berikut cara mengetahui pemilik akun fake instagram melalui profil:

– Buka aplikasi instagram, temukan akunnya di kolom pencarian. Jika pernah berinteraksi, cari dinotifikasi atau bisa juga menemukannya di daftar followers dan following.

– Sudah ketemu? buka profil akun tersebut.

– Klik tanda titik tiga di bagian kanan atas.

– Scroll ke bawah lalu klik opsi tentang akun ini.

– Tunggu beberapa saat, secara otomatis instagram akan memunculkan berbagai informasi mengenai akun fake tersebut. Informasi yang ditampilkan seputar kapan akun tersebut dibuat dan aktif.

– Cek juga riwayat pergantian nama akun tersebut, caranya klik opsi former username.

– Tunggu beberapa saat, maka secara otomatis instagram akan menampilkan riwayat pergantian nama. Jika beruntung, bisa jadi di antaranya adalah nama asli pemilik akun, mungkin saja kalian kenali.

Mengetahui Pemilik Akun Fake Melalui IP Address

Cara mengetahui pemilik akun fake juga bisa dilakukan dengan melacak IP address. Cara ini jarang dilakukan orang awam, karena dianggap ribet. Namun, jika kalian merasa tertantang, silakan mencobanya. Berikut cara melacak menggunakan IP Address

– Pertama, buka aplikasi instagram. Lalu, pastikan login pada akun yang di-stalking akun fake tersebut.

–  Cari dan temukan akun fake tersebut. Cari didaftar following dan followers. Namun jika masih mengingat usernamenya, carilah melalui kolom pencarian.

– Klik profil akun fake tersebut.

– Klik titik tiga di bagian kanan atas.

– Pilih opsi salin URL.

– Masuk browser, buka tab baru.

– Lakukan pelacakan IP dengan Grabify IP Logger atau IP Logger.

– Ketemu? Paste link URL pada kolom yang tersedia. Lalu, klik create URL.

– Kirimkan URL tersebut pada akun fake target. Jika pemilik akun fake instagram meng-klik link URL tersebut, maka bisa langsung salin IP address.

– Selanjutnya, buka situs IP Tracker lalu klik opsi IP Tracker Option.

– Selesai, informasi terkait IP address akan muncul.

Mengetahui Pemilik Akun Fake Melalui Nomor HP

Jika malas menggunakan cara kedua tadi, bisa juga mencoba ini. Mirip dengan cara sebelumnya, namun hanya sebatas petunjuk kecil. Tergantung apakah pemilik akun fake tersebut mendaftarkan nomornya atau tidak. Namun jika penasaran, cobalah cara ini.

Berikut cara mengetahui pemilik akun fake Instagram melalui nomor hp.

– Buka akun instagram.

– Masuk ke halaman profil lalu tekan garis tiga di bagian kanan atas.

– Pilih opsi Temukan orang.

– Kemudian, pilih opsi connect contact.

– Klik mulai untuk menyambungkan nomor hp, kontak di hp, dan akun instagram.

– Tunggu beberapa saat, secara otomatis instagram akan menampilkan berbagai akun yang terhubung dengan kontak. Apabila pemilik akun fake instagram mendaftarkan nomornya, maka bisa jadi kalian akan menemukan pemilik akun di daftar tersebut. Selamat mencoba!

Achmad Fachrur Rozi

An adaptable and enthusiastic content writer with a strong background in Journalism. Craving for everything about SEO and digital marketing.

Share:

Related Post

Leave a Comment