LABTekno.com – TikTok Shop buka lagi hari ini mulai 12 Desember 2023, setelah mengakuisisi Tokopedia.
Sebelumnya, platform media sosial ini dilarang untuk melakukan transaksi belanja online pada 4 Oktober 2023.
TikTok Shop dinilai melanggar Peraturan Menteri Perdagangan Nomor 31 Tahun 2023 tentang Perizinan Berusaha, Periklanan, Pembinaan, dan Pengawasan Pelaku Usaha dalam Perdagangan melalui Sistem Elektronik, yang melarang transaksi jual beli di media sosial.
TikTok AKUISISI Tokopedia Dengan Menguasai 75% Saham
Setelah dua bulan dilarang melakukan transaksi belanja online, kini TikTok Akuisisi Tokopedia.
TikTok (Bytedance), perusahaan asal China ini berinvestasi sebesar lebih dari US$1,5 miliar (Rp23,4 triliun) dalam jangka panjang di platform e-commerce Indonesia, Tokopedia.
Rencananya, bisnis Tokopedia dan TikTok Shop Indonesia akan dikombinasikan di bawah PT Tokopedia.
Karena TikTok memegang 75,01% saham, maka TikTok akan memiliki saham pengendalian di PT Tokopedia.
Sementara GOTO akan mempertahankan kepemilikan saham sebesar 24,99% di Tokopedia.
Semua fitur layanan belanja dalam aplikasi TikTok di Indonesia akan dioperasikan dan dikelola oleh Tokopedia.
Dalam pernyataan bersamanya, Kemitraan strategis antara TikTok dan Tokopedia ini akan diawali dengan periode uji coba yang dilaksanakan dengan konsultasi dan pengawasan dari kementerian serta lembaga terkait.
Langkah TikTok akuisisi Tokopedia memang disayangkan oleh beberapa pihak, namun melihat nilai transaksi toko online di Indonesia mengalami kenaikan dalam 5 tahun terakhir.
Menurut catatan Bank Indonesia, nilai transaksi toko online di Indonesia adalah sebesar Rp77,76 triliun pada 2018. Nilainya diperkirakan akan melonjak hingga lebih dari delapan kali lipat menjadi Rp689 triliun pada 2024 mendatang.
Pangsa pasar TikTok Shop di Indonesia terus meningkat sejak diluncurkan dua tahun yang lalu, di tengah dominasi platform belanja daring seperti Tokopedia, Shopee, dan Lazada.
Dalam kemitraan strategis ini, bisnis Tokopedia dan TikTok Shop Indonesia akan bergabung di bawah PT Tokopedia. TikTok akan memiliki pengendalian atas PT Tokopedia, dan layanan belanja dalam aplikasi TikTok di Indonesia akan dikelola oleh PT Tokopedia.
TikTok akan menginvestasikan lebih dari US$ 1,5 miliar untuk mendukung operasional Tokopedia dalam jangka panjang, tanpa mengubah kepemilikan GoTo di Tokopedia. Transaksi ini diharapkan selesai pada kuartal pertama tahun 2024.
Manajemen GoTo mengonfirmasi bahwa kesepakatan ini sejalan dengan langkah mereka untuk memperkuat posisi keuangan dan memperluas cakupan pasar mereka.
Untuk memastikan kelangsungan langkah PT Tokopedia dalam mendukung pertumbuhan ekonomi digital nasional, akan dibentuk komite yang akan mengawasi transisi dan integrasi, yang akan dipimpin oleh Patrick Walujo dengan dukungan perwakilan dari PT Tokopedia dan TikTok.
Tampilan Baru TikTok Shop
Meskipun TikTok akuisisi Tokopedia, namun tidak bisa serta merta menggerus pasar lokal.
Bertepatan dengan Hari Belanja Online Nasional (Harbolnas), 12 Desember 2023, kampanye barang-barang lokal Indonesia di TikTok Shop akan mulai dijalankan.
Demi membantu usaha kecil dan menengah mengembangkan strategi produksi dan penjualannya.
Melalui kampanye Beli Lokal, pengguna Tokopedia dan TikTok dapat dengan mudah berbelanja berbagai produk lokal favorit Indonesia dari berbagai penjual yang berbeda.
Kampanye Beli Lokal 12.12 ini memberikan pengalaman baru di aplikasi TikTok dengan antarmuka baru.
Saat membuka TikTok, akan ada splash screen yang menampilkan kerjasama TikTok dengan Tokopedia.
Pengguna bisa menemukan halaman yang mirip dengan antarmuka Tokopedia tanpa harus keluar dari TikTok.
Di sana, produk-produk Grup GoTo, seperti Midtrans dan GoPay, menjadi mitra premium untuk memproses pembayaran.
Selain itu, ada banner Shop – Tokopedia atau Tokopedia – Shop di aplikasi TikTok dan Tokopedia. Informasi ini terlihat dalam shoptab live dan video.
Untuk melihat fitur ini, perbarui aplikasi TikTok ke versi 32.5.3 agar bisa mengakses TikTok Shop terbaru.
Pengguna juga bisa menampilkan keranjang kuning di konten video, sehingga pembeli lebih mudah untuk melakukan checkout barang yang diinginkan.
Terkait hal ini, ada perhatian besar dari netizen di media sosial X (sebelumnya Twitter). Tagar #Tokopedia memiliki sekitar 20.200 unggahan, sedangkan TikTok Shop mencapai 14.000 unggahan.
Demikian informasi mengenai TikTok Shop buka lagi setelah mengakuisisi Tokopedia. Bagaimana menurut kalian? Apakah ini langkah terbaik yang menguntungkan kedua belah pihak?
Leave a Comment